Selasa, 02 Oktober 2007

grafiti


Grafiti (juga dieja grafitty atau grafitti) adalah kegiatan seni rupa yang menggunakan komposisi warna, garis, bentuk dan volume untuk menuliskan kalimat tertentu di atas dinding. Alat yang digunakan biasanya cat semprot kaleng.

Sejarah

Kebiasaan melukis di dinding bermula dari manusia primitif sebagai cara mengkomunikasikan perburuan. Pada masa ini, grafitty digunakan sebagai sarana mistisme dan spiritual untuk membangkitkan semangat berburu.

Perkembangan kesenian di zaman Mesir kuno juga memperlihatkan aktivitas melukis di dinding-dinding piramida. Lukisan ini mengkomunikasikan alam lain yang ditemui seorang pharaoh (Firaun) setelah dimumikan.

Kegiatan grafiti sebagai sarana menunjukkan ketidak puasan baru dimulai pada zaman Romawi dengan bukti adanya lukisan sindiran terhadap pemerintahan di dinding-dinding bangunan. Lukisan ini ditemukan di reruntuhan kota Pompeii. Sementara di Roma sendiri dipakai sebagai alat propaganda untuk mendiskreditkan pemeluk kristen yang pada zaman itu dilarang kaisar.

Grafiti pada zaman modern

Adanya kelas-kelas sosial yang terpisah terlalu jauh menimbulkan kesulitan bagi masyarakat golongan tertentu untuk mengekspresikan kegiatan seninya. Akibatnya beberapa individu menggunakan sarana yang hampir tersedia di seluruh kota, yaitu dinding.

Pendidikan kesenian yang kurang menyebabkan objek yang sering muncul di grafiti berupa tulisan-tulisan atau sandi yang hanya dipahami golongan tertentu. Biasanya karya ini menunjukkan ketidak puasan terhadap keadaan sosial yang mereka alami.

Meskipun grafiti pada umumnya bersifat merusak dan menyebabkan tingginya biaya pemeliharaan kebersihan kota, namun grafiti tetap merupakan ekspresi seni yang harus dihargai. Ada banyak sekali seniman terkenal yang mengawali karirnya dari kegiatan grafiti.

Fungsi grafiti

* Bahasa rahasia kelompok tertentu.
* Sarana ekspresi ketidak puasan terhadap keadaan sosial.
* Sarana pemberontakan.
* Sarana ekspresi ketakutan terhadap kondisi politik dan sosial.

Hukum

Pada perkembangannya, grafiti di sekitar tahun 70-an di Amerika dan Eropa akhirnya merambah ke wilayah urban sebagai jati diri kelompok yang menjamur di perkotaan. Karena citranya yang kurang bagus, grafiti telanjur menjadi momok bagi keamanan kota. Alasannya adalah karena dianggap memprovokasi perang antar kelompok atau gang. Selain dilakukan di tembok kosong, grafiti pun sering dibuat di dinding kereta api bawah tanah.

Di Amerika Serikat sendiri, setiap negara bagian sudah memiliki peraturan sendiri untuk meredam grafiti. San Diego, California, New York telah memiliki undang-undang yang menetapkan bahwa grafiti adalah kegiatan ilegal. Untuk mengidentifikasi pola pembuatannya, grafiti pun dibagi menjadi dua jenis.

Gang grafiti
Yaitu grafiti yang berfungsi sebagai identifikasi daerah kekuasaan lewat tulisan nama gang, gang gabungan, para anggota gang, atau tulisan tentang apa yang terjadi di dalam gang itu.

Tagging graffiti
Yaitu jenis graffiti yang sering dipakai untuk ketenaran seseorang atau kelompok. Semakin banyak graffiti jenis ini bertebaran, maka makin terkenallah nama pembuatnya. Karena itu grafiti jenis ini memerlukan tagging atau tanda tangan dari pembuat atau bomber-nya. Semacam tanggung jawab karya.

Contoh Bomber
BMG crew
Darbotz
Toter
etc.

Tupac "Makaveli"Shakur


Tupac Amaru Shakur (16 Juni 1971 – 13 September 1996; terlahir dengan nama Parish Lesane Crooks[1]) adalah seorang rapper, aktor, aktivis, dan penyair dari AS. Ia memiliki nama samaran 2Pac, Makaveli, dan 'Pac. Dalam Guinness Book of World Records ia dikenal sebagai rapper tersukses dunia, karena ia menjual lebih dari 73 juta album di dunia, termasuk 44,5 juta di AS. Kebanyakan lagu Shakur ditulis mengenai kekerasan di ghetto, rasisme, masalah sosial, dan kadang pertengkarannya dengan rapper lain.

Ia dilahirkan di New York City namun pindah ke California pada 1988. Pada 1990, ia direkrut menjadi backup dancer untuk kelompok Digital Underground. Album pertamanya, 2Pacalypse Now, mendapat pujian dan kecaman karena liriknya yang kontroversial. Pada 1993 ia dituduh memperkosa seorang wanita dan diadili. Sehari sebelum keputusan dibacakan, ia ditembak 5 kali di Manhattan dan terluka berat. Shakur mencurigai beberapa orang dalam industri musik rap dan hal ini mengawali East Coast-West Coast feud. Setelah menjalani hukuman selama 11 bulan, Shakur dibebaskan dari penjara dengan denda yang dibayar oleh Marion "Suge" Knight, CEO dari Death Row Records. Sebagai imbalannya Shakur harus merilis 3 album dari label tersebut, dengan album kelimanya, All Eyez on Me, dihitung sebagai 2 album. Pada 7 September 1996, Shakur ditembak 4 kali dalam sebuah drive-by shooting di Las Vegas, Nevada. Pada 13 September 1996, enam hari sesudah ditembak, Shakur tewas karena kegagalan pernapasan dan gagal jantung di University Medical Center, Las Vegas.

Diskografi

* 1991 - 2Pacalypse Now (Gold)
* 1993 - Strictly 4 My N.I.G.G.A.Z. (Platinum)
* 1994 - Thug Life Vol. 1 (Gold)
* 1995 - Me Against the World (2x Platinum)
* 1996 - All Eyez on Me (9x Platinum)
* 1996 - The Don Killuminati: The 7 Day Theory (7x Platinum) (28 million di seluruh dunia)
* 1997 - R U Still Down? (Remember Me) (5x Platinum)
* 1999 - Still I Rise (2x Platinum)
* 2001 - Until the End of Time (4x Platinum)
* 2002 - Better Dayz (3x Platinum)
* 2004 - Loyal to the Game (Platinum)
* 2006 - Pac's Life (21 November 2006)

Senin, 01 Oktober 2007

Daftar video musik yang disensor



Ini adalah daftar video musik yang disensor baik oleh MTV, MTV2, VH1, CMT, BET, Q TV, Juice TV, Fuse, The Box, C4 atau MuchMusic. Termasuk video yang tidak dilarang di semua stasiun (misalnya "Prison Sex" dari Tool ditayangkan di C4, namun dilarang oleh MTV dan MuchMusic). Video dengan kandungan eksplisit ditebalkan.

* 2 Live Crew "Me So Horny" Video
* 50 Cent "Just A Little Bit"
* Add N To (X) "Plug Me In" Video
* AFI "The Leaving Song Pt. II" Video
* Anthrax "What Doesn't Die" Video
* Aphex Twin "Come To Daddy" Video & "Windowlicker" Video
* Audioslave "Show Me How To Live" Video
* Basement Jaxx "U Don't Know Me" Video
* Björk "Army of Me" Video, "Cocoon" Video & "Pagan Poetry" Video
* Blink 182 "Adam's Song" Video & "I Miss You" Video
* Bloodhound Gang "The Bad Touch" Video
* British Sea Power "Please Stand Up" Video
* Britney Spears "Toxic" Video
* Cannibal Corpse "Sentenced to Burn" Video
* The Cardigans "My Favourite Game" Video 1 Video 2
* Christina Aguilera "Dirrty" Video
* Cradle Of Filth "From The Cradle To Enslave" Video
* Custom "Hey Mister" Video
* D12 "Purple Hills" Video
* Dandy Warhols "Bohemian Like You" Video
* Danzig "Mother" Video
* Dimmu Borgir "Progenies Of The Great Apocalypse" Video
* Disturbed "Prayer" Video
* DJ Shadow "Walkie Talkie" Video
* The Doors "The Unknown Soldier" Video
* Dr. Dre "The Next Episode" Video
* Duran Duran "Girls on Film" Video
* Eminem "Superman" Video
* Enrique Iglesias "Sad Eyes"
* Fiona Apple "Criminal" Video
* Foo Fighters "Low" Video
* Frankie Goes To Hollywood "Relax" Video
* Franz Ferdinand "Do You Want To" Video
* The Haunted "D.O.A." Video
* Garth Brooks "The Thunder Rolls"
* George Michael "I Want Your Sex" Video
* Green Day "American Idiot"
* Incubus "Megalomaniac" Video
* INXS "The Gift" Video
* Jay-Z "99 Problems" Video
* Kings Of Leon "Four Kicks" Video
* Lamb of God "Now You've Got Something To Die For"
* Ludacris "Splash Waterfalls"
* Lil' Kim "How Many Licks" Video
* Machine Head "Crashing Around You"
* Madonna "Justify My Love" Video & "What It Feels Like For a Girl" Video
* Maroon 5 "This Love"
* Marilyn Manson "S(aint)" Video, "Sweet Dreams (Are Made of This)" Video, "The Nobodies" Video & "Coma White" Video
* Massive Attack "Be Thankful For What You've Got" Video
* Megadeth "In My Darkest Hour" Video
* Methods Of Mayhem "Get Naked"
* Metallica "Turn The Page" Video
* Mötley Crüe "Girls, Girls, Girls" Video & "Primal Scream" Video
* Michael Jackson "Black or White" Video, "You Are Not Alone" Video & "They Don't Care About Us" Video
* Mr. Bungle "Travolta" Video
* Nas featuring Puff Daddy "Hate Me Now" Video
* Neil Young "This Note's For You" Video
* Nelly & Justin Timberlake "Work It" Video
* Nelly "E.I. the Tipdrill remix"
* Nine Inch Nails "Happiness in Slavery" Video, "Closer" Video
* Panic! At The Disco "I Write Sins, Not Tragedies"
* Papa Roach "The Last Resort" Video
* Pearl Jam "Jeremy"
* Primus "Lacquer Head" Video
* The Prodigy "Smack My Bitch Up" Video
* Rammstein "Mann Gegen Mann" Video
* R.E.M. "Losing My Religion" Video
* The Replacements "The Ledge" Video
* Rise Against "Ready To Fall" Video
* Robbie Williams "Rock DJ" Video
* Scissor Sisters "Filthy Gorgeous" Video
* Sepultura "Arise" Video
* Sir Mix-a-Lot "Baby Got Back" Video
* Skinny Puppy "Testure" Video, "Worlock" Video
* Smashing Pumpkins "Try, Try, Try" Video
* Soundgarden "Jesus Christ Pose" Video
* Spinal Tap "Bitch School" Video
* Squirrel Nut Zippers "Put A Lid On It"
* tAtU "All About Us" Video
* The Strokes "Juicebox" Video
* System Of A Down "Boom!" Video, "Hypnotize" Video & "Sugar" Video
* Taking Back Sunday "Cute Without The 'E' (Cut From The Team)"
* Tenacious D "Fuck Her Gently" Video
* Tool "Prison Sex" Video
* Type O Negative "My Girlfriends Girlfriend" Video, "Love You To Death" Video
* U.N.K.L.E. "Rabbit In Your Headlights"
* Van Halen "Oh! Pretty Woman" Video
* Warrant "Cherry Pie" Video
* Wax "California" Video
* Ween "I Can't Put My Finger On It" Video
* Weezer "Hash Pipe" & "We Are All On Drugs" Video

Sejarah D12


Grup ini dibentuk pada tahun 1991 oleh Proof. Grup ini terinspirasi oleh klan hip hop seperti Wu Tang Clan yang punya anggota relatif cukup banyak. Proof sendiri mengundang rapper Detroit lokal lainnya untuk bergabung dalam grup ini, seperti Bizarre, Eminem, Eye Kyu, Killa Hawk, dan Fuzz. Dalam perjalanannya, banyak kru grup ini yang keluar masuk karena pengorganisasian ala band independen yang masih kurang baik. Pada pertengahan tahun 1990-an, D12 mendapat anggota baru, Blizzard, tetapi keluar tak lama sesudahnya.
Beberapa dedengkot D12, seperti Proof dan Bizarre, berhasil mencapai prestasi musik lokal. Tetapi pencapaian mereka tak cukup untuk mengangkat D12 ke panggung industri musik major, hingga salah satu anggota mereka, Eminem, dikontrak sebagai proyek baru oleh seorang rapper kawakan, Dr.Dre di bawah label Aftermath/ Interscope pada tahun 1997. Setelah meraih sukses internasional dengan Slim Shady LP pada 1999, Eminem mulai mendirikan sub-rekord sendiri di bawah payung Aftermath dan Interscope, yaitu Shady Records. Eminem lalu merekrut kawan-kawan lamanya di Detroit untuk bergabung dengan perusahaan rekaman barunya.

D12 pun segera dibentuk secara permanen. Saat itu (di tahun 1999), D12 hanya tersisa Proof dan Bizarre (Eminem secara faktual dianggap keluar karena mengejar karir solonya di Los Angeles, California; Eye Kyu, Killa Hawk, Fuzz, dan Blizzard sudah keluar satu per satu dalam perjalanan). Maka Proof merekrut 2 rapper dari grup duo Da Brigade, yaitu Kuniva dan Kon Artis. Setelah itu, Proof juga merekrut jago freestyle yang cukup terkenal di Detroit, yaitu Karnail Paul pitts atau dikenal dengan nama panggung Bugz. D12 pun terbentuk, dengan konsep anggota 6 rapper yang masing-masing punya 2 kepribadian (sehingga total anggotanya seakan-akan 12), mereka adalah: Eminem (a.k.a Slim Shady), Proof (a.k.a Derty Harry), Bugz (a.k.a Robert Beck), Kon Artis (a.k.a Mr.Denaun Porter), Kuniva (a.k.a Rondell Beene), dan Bizarre (a.k.a Peter S. Bizarre). Band ini segera dibentuk dan menandatangani kontrak dengan Shady Records. Tetapi 2 hari setelah penandatanganan kontrak, yaitu pada tanggal 21 Mei 1999, Bugz terbunuh dalam suatu baku tembak di Detroit. D12 akhirnya merekrut Swift a.k.a Swifty McVay untuk menggantikan posisi Bugz. Bugz sendiri dianggap sebagai pahlawan yang terus dikenang dalam berbagai album dan single D12 setelah band ini mencapai kesuksesannya.
Di bawah naungan Shady Records, D12 sudah merilis 2 album yang meraih sukses dalam skala internasional, yaitu Devil's Night pada Juni 2001 yang terjual 4 juta kopi di seluruh dunia dan tersertifikasi double-platinum, dan album yang lebih sukses lagi, yaitu D12 World pada April 2004, yang terjual 500.000 kopi pada minggu pertama debut album ini, dan hingga saat ini terjual 4 juta kopi pula.

Anggota D12 sekarang
-----------------------
Proof a.k.a Derty Harry
Eminem a.k.a Slim Shady
Kon Artis a.k.a Mr.Denaun Porter
Swift a.k.a Swift Mcvay
Kuniva a.k.a Rondell Beene
Bizzare a.k.a Peter S.Bizzare

Album

* Devil's Night (2001) - debut di #1 US Billboard Chart, #1 UK Billboard Chart, terjual 4 juta kopi secara global
* D12 World (2004) - debut di #1 US Billboard Chart, #1 UK Billboard Chart, terjual 4 juta kopi secara global

[TANYA] Kenapa Rapper-rapper Hip Hop artists bisa sekaya itu yah?

Kalo liat acara gossip sono, atau berita2 artis gitu sering liat rapper rapper baru menetas di US dan kaya nya minta ampun.. udah pake bling-bling dimana2. Padahal namanya baru pertama kali denger. Mobil dah banyak, rumah dah mewah.
Apa royalty mereka segitu tingginya yah? atau duit dari show segitu gedenya?

pasti ketipu lho ama glamornya hip hop diliat dari klip doang
pernah bgt di bahas di MTV bahwa tak sedikit hip hoper yg udah rekaman itu bangkrut,
bahwa misalkan nilai kontrak 10 juta dollar,
ntar bikin video klip, biaya promosi, ntar kena biaya pajak, , di kreditin barang2 mewah, terus buat gaya hidup yg mewah , dst
bahkan mungkin banyak diantara mereka yg akhirnya gak punya duit cash ngandelin dari kredit, dgn harapan album berkutnya atau konser berikutny ameledak, coba liat berapa banyak hip hoper/ rapper yg bertahan di papan atas lebih dari 10 tahun??
..dan gak itu semua koq,,gak cuma hiphop aja. Cuma emang yang terlalu 'keliatan' itu artist hiphop saking bling-bling-nya
Pernah pas liat biografinya Backstreet Boys di mtv...mereka malah pas awal karier gak dapet duit,,at all!!!..padahal waktu itu itungannya mereka udah sukses besar
..buat yang udah berkutat di manajemen artist/band pasti udah tau lahh,,hehe
dimana-mana, artist itu dibayar terakhir, setelah membereskan segala tetek-bengek, termasuk pajak. Baru kalo ada sisa duit dibagikan ke artis
Fame mengalahkan semuanya.. kalo misalnya udah terkenal mereka kan gampang untuk dapet kontrak ini itu .. bikin usaha ini itu .. jadi modal nama ajah .. dan uang di US, UK dan negara2 besar lainnya tinggal minta loan ini itu mereka langsung OK .. ..
Dan ngga banyak mobil2 mewah yg mereka pakai itu hasil beli untuk menghindari bayar pajak yg besar karena di pakai untuk "investment" ..
glamor iya, tajir kagak... itu kan bagian dari "image jualan" mereka... padahal sebenarnya banyak musisi hip-hop itu yang utangnya dimana-mana dan nyaris bangkrut...
semua balik ke gaya hidup seh... kalo lu pingin tahu... musisi terkaya di amerika tuh bukan musisi rekaman, tapi musisi panggung... ambil contoh Dave Matthews Band, mereka dapat kontrak rekaman dari RCA cuman 60 juta $ buat 3 album, padahal sekali summer tour konser keliling Amerika, mereka bisa dapat antara 50-80 juta $... gila abis. padahal kalo lu liat wawancara Dave Matthews di media massa lu bisa ketawa sendiri, nih orang sederhana banget. mobilnya aja cuman cherokee keluaran tahun 98 dan waktu diwawancara majalah Rolling Stone dia cerita kalo dia senang banget gara-gara bisa masang Bathtub gede di rumahnya... padahal nih orang penghasilan bersihnya pertahun bisa sampai angka 30-40 Juta $.
..dan anehnya di MtV Cribs sama sekali gak mencerminkan realitasnya..

Positif thinking aja ya!!!jangan mudah ketipu

Sabtu, 29 September 2007

kanye west new album

album terbaru dari kanye west ini berisikan 15 track dengan beat-beat yg membuat kita kembali bergoyang.Simak saja hits single andalan kanye west "stronger"yg merajai tangga lagu billboard.Penjualan album ini mengalahkan "Curtis "album dari 50cent di minggu pertamanya.
Dengan kekalahannya tersebut terdengar rumor bahwa 50cent bakal pensiun dr dunia hiphop.
Para pengamat musik berpendapat bahwa kekalahan 50cent disebabkan oleh cover album kanye yang terlihat apik dan sangat menarik perhatian hiphopers.Cover album tersebut dibuat oleh seniman pop-art jepang yaitu takashi murakami.
Kita tunggu saja perkembangan penjualan album tersebut.

pertama kali posting